WORKSHOP EMINA BERI EDUKASI SEPUTAR JERAWAT, SASAR PARA SISWA SMA DI JEMBER

WORKSHOP EMINA BERI EDUKASI SEPUTAR JERAWAT, SASAR PARA SISWA SMA DI JEMBER

WORKSHOP EMINA BERI EDUKASI SEPUTAR JERAWAT, SASAR PARA SISWA SMA DI JEMBER

Acne atau jerawat jadi salah satu masalah kulit yang banyak dialami masyarakat di berbagai rentang usia. Tetapi jerawat yang terjadi di usia remaja perlu perhatian khusus. Karena timbul di masa seseorang sedang mulai memerhatikan penampilan dan membutuhkan rasa percaya diri dalam pergaulannya. Sehingga informasi dan penanganan jerawat, seringkali berupa mitos yang beredar di masyarakat. Atau iklan produk yang berseliweran bahkan mengikuti saran teman dan sumber-sumber yang kurang kredibel. Padahal beberapa informasi yang tidak tepat, bisa membuat kondisi jerawat khususnya di wajah justru semakin parah dan berdampak jangka panjang.

Sebagai upaya edukasi, Emina Jember pun menggelar workshop tentang acne dengan menyasar puluhan siswa SMAN 2 Jember pada Senin (19/12/2022). Tim Emina Promotor, Tania Syerin, menyampaikan bahwa para peserta yang terlibat dalam kegiatan tersebut sangat antusias. Bahkan, pihaknya mendapatkan apresiasi dari para siswa yang merasa teredukasi, sehingga lebih peduli terhadap kondisi kulit wajah.

Dalam acara tersebut, Emina juga melibatkan dokter kulit yang bisa memberikan pemahaman lebih soal kondisi kulit wajah termasuk jerawat serta penanganannya. Peserta juga mendapat ruang untuk bertanya atau berkonsultasi pada ahlinya langsung. Tak hanya itu, Emina juga memberikan produk-produk secara gratis pada seluruh peserta. Juga menyediakan beragam produk perawatan kulit wajah di toilet-toilet sekolah yang bisa dipakai bersama. Tania berharap, pihaknya bisa terus memberikan manfaat dan edukasi pada para siswa dan remaja lain di Jember seputar kesehatan kulit.

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B