BAKAL CALON BUPATI ACHMAD SUDIYONO SEBUT PERJUANGAN BELUM BERAKHIR

BAKAL CALON BUPATI ACHMAD SUDIYONO SEBUT PERJUANGAN BELUM BERAKHIR

BAKAL CALON BUPATI ACHMAD SUDIYONO SEBUT PERJUANGAN BELUM BERAKHIR

Menanggapi sejumlah rekomendasi partai diberikan kepada Muhammad Fawait, bakal calon bupati Achmad Sudiyono menyebut perjuangan belum berakhir. Ia masih optimis segala kemungkinan masih bisa terjadi.

Mantan Kadispendik Jember itu, Selasa (25/6/24) mengatakan, ikhtiarnya dalam mendapatkan rekomendasi belum berakhir. Masih ada beberapa partai peraih kursi legislatif yang belum menurunkan rekomnya, seperti PDIP, PPP, PKS, Golkar, dan PAN.

Achmad meyakini masih ada kesempatan. Dirinya sebelumnya telah bersilaturahmi kepada seluruh partai pemenang kursi legislatif. Meskipun tidak berkesempatan menjadi calon bupati, ia bersedia menjadi calon wakil.

Kepada penerima rekomendasi saat ini, dirinya berpesan jangan terlalu berpuas diri. Menurutnya, pangkat jabatan sesungguhnya hak prerogatif Allah. Dapat diberikan dan dapat dicabut sewaktu-waktu. Sehingga tidak ada yang patut dibanggakan atau bereuforia secara berlebihan.

Bagi Achmad, dengan dirinya berani berikhtiar maka cara yang harus dilakukan sudah benar. Ia sangat mengapresiasi calon-calon lainnya. Karena berani mencurahkan tenaga pikiran serta materi untuk sama-sama membangun Jember lebih baik.

Hingga kini, Fawait telah mendapat rekomendasi dari Gerindra, NasDem, dan PKB. Sementara, untuk bakal calon bupati lainya, termasuk petahana Hendy Siswanto belum mendapatkan rekomendasi partai.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B