BERKAH TAHUN AJARAN BARU, PENJAHIT SERAGAM SEKOLAH KEBANJIRAN ORDER

BERKAH TAHUN AJARAN BARU, PENJAHIT SERAGAM SEKOLAH KEBANJIRAN ORDER

BERKAH TAHUN AJARAN BARU, PENJAHIT SERAGAM SEKOLAH KEBANJIRAN ORDER

Pekan depan sudah merupakan hari pertama masuk sekolah tahun ajaran baru. Kondisi ini menjadi berkah bagi para penjahit pakaian khususnya seragam sekolah. Dalam beberapa waktu terakhir mereka kebanjiran order berkali-kali lipat hingga harus menambah karyawan.

Penjahit seragam sekolah di lingkungan Patimura Kelurahan Jember Kidul, Kecamatan Kaliwates, Sugiyono, Kamis (11/7/24) mengatakan, dirinya harus dibantu delapan pekerja untuk menyelesaikan pesanan.

Selain dirinya sendiri, Sugiyono juga memberdayakan tetangganya untuk membantu usaha menjahit. Pemotongan kain dilakukan sendiri oleh Sugiyono. Setelah dipotong, kain dijahit oleh tetangga yang ia pekerjakan.

Sebulan terakhir, kenaikan orderan jahit seragam sekolah naik hingga empat kali lipat, mencapai sekitar 1.400 setelan. Jumlah tersebut belum termasuk orderan jahit pakaian pribadi.

Dengan demikian, para pekerja terpaksa bekerja lembur hanya beristirahat empat jam dalam sehari. Karena sebelum Senin 15 Juli mendatang semua orderan harus sudah rampung. Untuk dikenakan pada hari pertama masuk sekolah.

Dalam sehari, paling tidak sekitar 50 stel pakaian seragam harus dirampungkan. Tidak hanya menjahit, pekerja Sugiyono juga harus menyablon untuk beberapa bet atau logo seragam.

Sugiyono telah menjalankan usaha jahitnya sejak tahun 1991. Ongkos jahit untuk satu stel seragam di tempatnya berkisar antara Rp125.000 hingga Rp150.000.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B