CEGAH KEBAKARAN, TPA PAKUSARI DISIRAM SEDIKITNYA 5 TANGKI AIR PER HARI

CEGAH KEBAKARAN, TPA PAKUSARI DISIRAM SEDIKITNYA 5 TANGKI AIR PER HARI

CEGAH KEBAKARAN, TPA PAKUSARI DISIRAM SEDIKITNYA 5 TANGKI AIR PER HARI

Waspada kebakaran timbunan sampah di TPA Pakusari, setidaknya butuh lima tangki air untuk pendinginan setiap harinya. Meski kerap di warga dikeluhkan warga karena mengambil air di sungai, upaya tersebut terus dilakukan.

Hal itu disampaikan Koordinator Pengelolaan Sampah TPA Pakusari, Mohammad Masbut, Kamis (17/10/24). Selain upaya pendinginan dengan menyiramkan air, setiap pemulung maupun mitra yang bekerja memilah sampah di lingkungan TPA tidak diperbolehkan merokok.

 

Meski mempunyai sumur sendiri, namun selama musim kemarau ini sumur milik TPA juga mengalami kekeringan, sehingga airnya tidak cukup untuk mendinginkan timbunan sampah.

Alternatifnya yakni dengan mengambil air dari saluran-saluran tersier yang sering digunakan oleh petani sekitar TPA Pakusari.

Sejauh ini selama musim kemarau tidak terjadi kebakaran sampah di TPA Pakusari. Dan Masbut berharap hingga musim hujan tiba tidak terjadi kebakaran sampah. Karena dampak asap kebakaran dapat mencemari lingkungan dan mengganggu masyarakat sekitar.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B