Puluhan petugas gabungan dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas), TNI, dan Polri melakukan inspeksi mendadak di Lapas Kelas IIA Jember, Selasa (5/11/24) malam. Petugas mengamankan puluhan benda berbahaya yang ditemukan didalam kamar tahanan.
Kepala Lapas Kelas IIA Jember, Hasan Basri mengungkapkan, adapun sasaran dalam sidak kali ini meliputi handphone, pungli, serta narkotika (Halinar).
Satu persatu kamar tahanan digeledah petugas. Pemeriksaan berlaku juga kepada para narapidana. Satu persatu diperiksa sebelum meninggalkan kamar.
Seluruh sudut ruangan kamar tak luput dari pemeriksaan petugas seperti loker tempat penyimpanan barang hingga lokasi tempat tidur para tahanan.
Meski tidak menemukan target sasaran, petugas berhasil menemukan berbagai benda berbahaya dan dilarang seperti pisau rakitan, sendok stainles, tongkat besi, kaca, obeng, hingga pisau cukur.
Tak hanya itu, untuk mengantisipasi peredaran narkotika didalam lapas juga digelar tes urine secara acak kepada puluhan narapidana serta seluruh jajaran petugas Lapas.
Sementara, untuk hasil pemeriksaan urine, seluruhnya dinyatakan negatif narkotika maupun obat obatan terlarang.(thn)
Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.