DARI HASIL TES KESEHATAN, KPU NYATAKAN KEDUA PASLON BACAKADA JEMBER MAMPU

DARI HASIL TES KESEHATAN, KPU NYATAKAN KEDUA PASLON BACAKADA JEMBER MAMPU

DARI HASIL TES KESEHATAN, KPU NYATAKAN KEDUA PASLON BACAKADA JEMBER MAMPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jember telah mengumumkan hasil tes kesehatan bakal calon kepala daerah (Bacakada). Hasilnya dua Paslon terdaftar dinyatakan mampu menjadi calon kepala daerah.

Hal itu dikatakan Komisioner KPU Jember Hendra Wahyudi Kamis, (5/9/24) petang. Hendra menjelaskan, dari serangkaian tes kesehatan dengan pemeriksaan sekitar 30 indikator, disebutkan oleh pihak rumah sakit bahwa dua Paslon mampu untuk menjadi bupati-wakil bupati.

Menurutnya, tidak ada ketentuan bila kedua pasangan bacabup-bacawabup mengidap riwayat penyakit tertentu yang bisa membatalkan persyaratan.

Hendra menyebut, dalam PKPU, salah satu penyebab gagalnya Paslon dalam pencalonannya adalah terbukti sebagai pengguna atau pengedar narkoba.

Namun hasil dari pemeriksaan pihak rumah sakit yang melibatkan Badan Narkotika Nasional (BNN) menunjukkan bahwa kedua Paslon bersih dari penggunaan narkoba.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B