EVALUASI GUBERNUR TERHADAP LPP APBD 2023, PEMKAB JEMBER AKAN OPTIMALKAN ANGGARAN DI 2024

EVALUASI GUBERNUR TERHADAP LPP APBD 2023, PEMKAB JEMBER AKAN OPTIMALKAN ANGGARAN DI 2024

EVALUASI GUBERNUR TERHADAP LPP APBD 2023, PEMKAB JEMBER AKAN OPTIMALKAN ANGGARAN DI 2024

Pemkab Jember diminta untuk lebih mengoptimalkan serapan belanja APBD di tahun 2024. Hal itu menjadi salah satu bagian dari catatan evaluasi dari Gubernur Jawa Timur atas APBD Tahun 2023 yang tercantum dalam Evaluasi Raperda dan Raperbub LPP APBD 2023.

Tujuh poin evaluasi dari Pemprov Jatim itu sebelumnya juga sudah dibahas dalam rapat Badan Anggaran ( Banggar) DPRD Jember dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah ( TAPD) Kabupaten Jember pada Senin (15/7/24) kemarin. Rapat itu menindaklanjuti Evaluasi Raperda dan Raperbub LPP APBD 2023.

Menurut ketua TAPD Kabupaten Jember yang juga Sekda, Hadi Sasmito hasil evaluasi yang menjadi subtansi, sudah ditindaklanjuti lanjuti oleh Pemkab Jember.

Pemkab Jember juga diminta untuk meningkatkan kinerja APBD Kabupaten Jember 2024 tidak hanya dari sisi optimalisasi dan efektivitas belanja, tapi juga menggenjot pendapatan.

Selain itu, meningkatkan asas manfaat serta perencanaan yang terukur, baik perencanaan pendapatan dan perencanaan belanja. Yang out put nya akan dimanfaatkan untuk sebesar-besarnya kemakmuran masyarakat. (ADP)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B