MILIKI NILAI SEJARAH TINGGI, PEMKAB JEMBER BERENCANA KEMBANGKAN BENTENG NIPPON DESA CAKRU MENJADI PAKET WISATA

MILIKI NILAI SEJARAH TINGGI, PEMKAB JEMBER BERENCANA KEMBANGKAN BENTENG NIPPON DESA CAKRU MENJADI PAKET WISATA

MILIKI NILAI SEJARAH TINGGI, PEMKAB JEMBER BERENCANA KEMBANGKAN BENTENG NIPPON DESA CAKRU MENJADI PAKET WISATA

Bupati Jember Hendy Siswanto ingin Situs Cagar Budaya Benteng Nippon bukti sejarah peninggalan Jepang di Desa Cakru, Kecamatan Kencong dijadikan destinasi wisata. Dikemas dalam bentuk paket perjalanan wisata lengkap dengan kuliner khas setempat.

Hal itu dikatakan Bupati, dalam kegiatan festival origami yang diadakan Pokdarwis Desa Cakru di sekitar Situs Cagar Budaya Benteng Nippon peninggalan tentara Jepang, Kamis (12/9/24).

Secara konsep, wisata dapat dikemas dalam serangkaian paket wisata mulai dari makanan khas tradisional disajikan secara menarik dibalut kesenian lokal sehingga membawa pada suasana tahun 40-an.

Bupati juga berterimakasih kepada warga pemilik lahan tempat keberadaan situs tersebut karena telah ikut menjaga dan tidak merusaknya. Bupati berjanji, bersama Dinas Pariwisata, Dinas Koperasi, dan instansi terkait lainnya akan mengembangkan wisata sejarah tersebut. 

Bupati juga mengaku telah mengunjungi tujuh situs Cagar Budaya Benteng Nippon yang semuanya ada di sekitar Desa Cakru. Tujuh peninggalan tentara Jepang itu terdiri dari Benteng Office, Struktur Luweng, Pos Jaga Single, Pos Pantau Letter, Pos Jaga Double, Gedung Pendem, dan Pos Pantau Laut Pillbox.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B