OKUPANSI TINGGI SELAMA IDUL ADHA, RUTE JEMBER-SUMENEP DAPAT TAMBAHAN JADWAL PENERBANGAN

OKUPANSI TINGGI SELAMA IDUL ADHA, RUTE JEMBER-SUMENEP DAPAT TAMBAHAN JADWAL PENERBANGAN

OKUPANSI TINGGI SELAMA IDUL ADHA, RUTE JEMBER-SUMENEP DAPAT TAMBAHAN JADWAL PENERBANGAN

Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Jember mencatat adanya lonjakan penumpang pesawat perintis rute Jember-Sumenep selama perayaan Idul Adha. Sehingga ada penambahan penerbangan ekstra menjadi tiga kali dalam seminggu.

Kadishub Jember Agus Wijaya, Senin (24/6/24) mengatakan, sepanjang bulan Juni saat momentum Idul Adha mulai dari satu minggu sebelum dan sesudah hari H, rata-rata okupansi pesawat perintis di atas 80 persen atau 8-9 penumpang.

Baik penerbangan dari Jember maupun Sumenep dan telah dianggap memenuhi target yang ditetapkan kementerian. Karenanya Kementerian Perhubungan memberikan tambahan penerbangan ekstra pada hari Kamis 27 Juni.

Diketahui, penerbangan reguler dilakukan dua kali seminggu setiap Selasa dan Rabu setiap minggunya. Adapun penerbangan perintis tersebut merupakan program dari Kementerian Perhubungan. Dengan persyaratan okupansi penumpang minimal 70 persen dari kapasitas 12 orang agar terus dapat beroperasi.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B