STRATEGI PETAHANA HENDY SISWANTO JADIKAN JEMBER KOTA MINIPOLITAN

STRATEGI PETAHANA HENDY SISWANTO JADIKAN JEMBER KOTA MINIPOLITAN

STRATEGI PETAHANA HENDY SISWANTO JADIKAN JEMBER KOTA MINIPOLITAN

Renovasi alun-alun Jember saat ini sudah mencapai 95% dan ditargetkan selesai pada akhir November 2024. Calon Bupati Jember nomor urut 1 sekaligus petahana, Hendy Siswanto, mengaku memiliki strategi memanfaatkan videotron yang ada di alun-alun untuk memajukan UMKM dan produk lokal Jember.

Selasa (19/11/24) Hendy mengatakan, Kabupaten Jember memiliki penduduk sekitar 2,6 juta jiwa, dengan jumlah pelaku UMKM terbesar se-Jawa Timur dengan jumlah total 432 ribu. Sementara UMKM yang aktif berjumlah sekitar 136 ribu.  Hendy memandang ini sebagai potensi dan ingin menjadikannnya sebagai clustering. 

Melalui regulasi yang diterbitkan Pemkab, kantor-kantor dan instansi-instansi yang ada di Pemkab Jember juga harus memakai produk lokal Jember. Hal tersebut diharapkan semakin memicu pertumbuhan dan perkembangan UMKM. 

Sementara, untuk videotron yang ada di alun-alun Jember, Hendy mengatakan,  nantinya akan dilengkapi dengan sound system raksasa senilai Rp1,4 miliar. LED raksasa tersebut bisa menjadi salah satu strategi marketing untuk menjual Jember. 

LED nantinya akan aktif  dari jam10 pagi hingga jam 10 malam.  Konten yang ditampilkanpun berbeda-beda untuk menunjukkan eksistensi kota Jember. 

Pada tahun pertama yakni 2025, Hendy menargetkan Jember makin keren denagn tag line Jember dalam genggaman. Tahun kedua Jawa Timur dalam genggaman. Dilanjutkan tahun ketiga Indonesia dalam genggaman. Dan di tahun keempat, dunia dalam genggaman. Sementara di tahun  kelima atau 2029 Hendy ingin Jember menjadi kota minipolitan.(izm)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B