Momen libur panjang dan cuti bersama perayaan Waisak, banyak dimanfaatkan keluarga untuk berwisata. Salah satu yang banyak menjadi tujuan wisata edukasi satwa.
Berlokasi tak jauh dari pusat kota Jember, banyak orang tua mengajak dan mengenalkan anak-anak mereka dengan berbagai satwa di kebun binatang mini, bahkan mereka berasal dari luar Jember.
Salah satunya Yudha, pengunjung asal Banyuwangi dengan mengajak keluarganya berwisata. Keceriaan nampak wajah anak-anak saat bermain bersama berbagai satwa, seperti kelinci, domba, dan rusa.
Mereka dapat berinteraksi langsung dengan memberi makan, hingga memegang lantaran hewan-hewan yang ada mayoritas sudah jinak.
Marketing Komunikasi wisata edukasi Mini Zoo Aurel menuturkan, jumlah pengunjung saat momen liburan kali ini meningkat hingga lebih dari dua kali lipat. Pengunjung kebanyakan justru berasal luar Jember dari wilayah Tapal Kuda.
Bertepatan anniversary ketiga Mini Zoo, pihak pengelola memberikan 333 tiket gratis kepada pengunjung. Serta 333 gratis tiket masuk rumah kucing, dan 333 tiket wahana spin boot. Promo tersebut berlangsung selama empat hari libur panjang Waisak.
Selain banyaknya satwa, pengunjung dapat menikmati berbagai wahana seperti mini train, carousel, komidi putar, panahan, hingga kolam renang.(thn)
Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.