HADIRKAN PEMERIKSAAN MAMOGRAFI GRATIS, SILOAM HOSPITALS JEMBER RANGKUL RATUSAN PEREMPUAN

HADIRKAN PEMERIKSAAN MAMOGRAFI GRATIS, SILOAM HOSPITALS JEMBER RANGKUL RATUSAN PEREMPUAN

HADIRKAN PEMERIKSAAN MAMOGRAFI GRATIS, SILOAM HOSPITALS JEMBER RANGKUL RATUSAN PEREMPUAN

Deteksi dini kanker payudara kian masif dilakukan melalui gerakan klinis dan mandiri. Salah satunya yang dihadirkan oleh Siloam Hospitals Jember lewat program Selangkah (Semangat Lawan Kanker).

Program yang diresmikan secara langsung oleh Ketua Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Jember, Kasih Fajarini, Senin (4/3/2024), menghadirkan program mamografi gratis yang menargetkan lebih dari 500 peserta.

Perempuan yang akrab disapa Bu Rin itu menekankan pentingnya deteksi sedini mungkin terhadap bibit kanker. Masyarakat harus lebih peka terhadap gejala yang timbul dan segera memeriksakan diri.

Dalam acara Health Talk & Ceremony Semangat Lawan Kanker yang bertema “Pentingnya Skrining Mamografi Untuk Mendeteksi Kanker Payudara” itu, Primanto Bhakti, Dokter Spesialis Bedah Onkologi Siloam Hospitals Jember, menyampaikan deteksi kanker dini dapat membantu memperbesar kemungkinan sembuh, menghindari efek samping pengobatan, dan meringankan biaya pengobatan.

Perempuan dengan usia 50 tahun keatas memiliki resiko tinggi mengidap kanker payudara, disamping faktor resiko lainnya yaitu, riwayat keluarga, riwayat genetik, riwayat menstruasi dini, riwayat penyakit payudara, dan sebagainya.

Primanto bersama Gerakan Semangat Lawan Kanker (Selangkah) mengajak perempuan di Jember untuk deteksi kanker payudara pada wanita diumur 40 Tahun melalui skrining mamografi gratis.(dty)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B