SEPARUH CJH JEMBER BERUSIA LANJUT, INI PESAN BUPATI

SEPARUH CJH JEMBER BERUSIA LANJUT, INI PESAN BUPATI

SEPARUH CJH JEMBER BERUSIA LANJUT, INI PESAN BUPATI

Guna mempersiapkan keberangkatan calon jamaah haji (CJH), Kemenag Jember menggelar manasik haji di gedung serbaguna Kaliwates, Jember pada Rabu (24/4/24). Ada 2.688 CJH Jember mengikuti manasik tingkat kabupaten yang pertama kali tersebut.

Hadir dalam kesempatan tersebut Bupati Jember Hendy Siswanto turut menyampaikan rasa bahagianya. Karena ada penambahan sekitar 200 orang.

Bila kemarin ada sekitar 2.400 jamaah, kini menjadi lebih dari 2.600 jamaah. Hendy berharap seluruh jamaah yang terbagi ke dalam tujuh kloter bisa menjadi haji mabrur, berangkat dan pulang dengan selamat.

Hendy juga berpesan kepada seluruh jamaah haji, dimana separuhnya adalah berusia di atas 60 tahun untuk selalu mengutamakan kebersamaan. Serta selalu menjaga kesehatan.

Kemudian saat berada di Mekkah, bila badan terasa kurang fit agar tidak perlu memaksakan diri beribadah di masjid, tapi bisa dilakukan berjamaah di Maktab. Agar saat menjalankan rukun hajinya tidak mengalami sakit.

Hendy juga merasa perlu adanya grup WhatsApp para jamaah agar mudah berkomunikasi dan saling berhubungan.

Selain itu Hendy menyebut dengan adanya penambahan dan kemampuan para jamaah dalam melunasi biaya haji menunjukan perekonomian Jember semakin bagus.

Sementara, Kepala Kantor Kemenag Jember Akhmad Sruji Bahtiar menjelaskan, CJH Jember sudah harus berada di asrama haji pada tanggal 19 Mei 2024. Selanjutnya tanggal 20 Mei sudah harus take off.

Secara keseluruhan jumlah CJH yang berangkat dari Jember rencananya berjumlah 2.702 jamaah. Karena ada kloter gabungan dari Probolinggo dan Sidoarjo, yakni kloter 43. Para jamaah Jember sebagian besar tergabung dalam kloter 36 sampai 42.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B