TAK PERLU PANIK, PASOKAN LPG DI JEMBER JELANG RAMADAN TERCUKUPI

TAK PERLU PANIK, PASOKAN LPG DI JEMBER JELANG RAMADAN TERCUKUPI

TAK PERLU PANIK, PASOKAN LPG DI JEMBER JELANG RAMADAN TERCUKUPI

Himpunan Wiraswasta Minyak dan Gas (Hiswana Migas) Besuki memastikan ketercukupan pasokan gas LPG bersubsidi 3 kilogram di kabupaten Jember menjelang datangnya bulan Ramadhan.

Hal tersebut dikatakan Ketua Hiswana Migas DPC Besuki, Iqbal Wilda Fardana, Rabu (12/2/25). Pihaknya juga akan terus melakukan pemantauan kondisi di lapangan. 

Iqbal mengatakan, nanti ketika ada indikasi kekurangan pasokan di lapangan pihaknya akan memintakan secara fakultatif kepada pemerintah daerah dan pihak Pertamina.

Perihal alur distribusi, memang sempat ada ketentuan dari Dirjen Migas melarang pangkalan menjual secara eceran. Tetapi melalui instruksi presiden pangkalan kembali diperbolehkan menjual eceran. Sehingga saat ini sudah mulai melayani penjualan eceran.

Untuk memastikan distribusi tepat sasaran ada ketentuan baru yang awalnya alokasi dari pangkalan untuk pengecer sebesar 20 persen kini berkurang menjadi 10 persen. Pengecer juga harus memiliki Nomor Induk Berusaha (NIB).

Serta bila ada pengecer nakal yang menjual dengan harga tidak wajar maka dapat dilaporkan pada nomor kontak yang ada di segel tutup tabung. Pengecer nakal bisa dikenakan sanksi berupa pemutusan hubungan kerjasama.

Iqbal menyampaikan, total kebutuhan gas LPG 3 kilogram di kabupaten Jember saat ini mencapai sekitar 70.000-80.000 tabung per hari.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B