BI DORONG PERTUMBUHAN EKONOMI JEMBER MELALUI PROGRAM PASAR DAN MALL SIAP QRIS

BI DORONG PERTUMBUHAN EKONOMI JEMBER MELALUI PROGRAM PASAR DAN MALL SIAP QRIS

BI DORONG PERTUMBUHAN EKONOMI JEMBER MELALUI PROGRAM PASAR DAN MALL SIAP QRIS

Dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi Jember melalui digitalisasi pembayaran, Bank Indonesia (BI) meluncurkan pasar dan mall Sehat, Inovatif, Aman Pakai (SIAP) Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) pada Minggu (10/4/2022). Program yang didukung penuh oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember itu bertujuan untuk mewujudkan ekosistem transaksi digital yang lebih mudah dan aman di pasar rakyat dan pusat perbelanjaan. Tahun 2022, ditargetkan 39 pasar dan 1 mall di Kabupaten Jember yang akan menjadi bagian dari program ini.

Diketahui, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), perekonomian di Kabupaten Jember mengalami pertumbuhan sebesar 4 persen pada tahun 2021. Salah satu sektor yang mendukung berkat masifnya penerapan digitalisasi dalam transaksi pembayaran oleh pedagang, pemerintah dan masyarakat di Jember. Kabupaten Jember juga menjadi kota terbesar kedua dalam penggunaan uang elektronik dengan total 258ribu warga. Hal ini menandakan bahwa Jember semakin melek akan digitalisasi.

Deputi Gubernur Bank Indonesia, Juda Agung, menyampaikan bahwa digitalisasi mulai diterapkan di semua aspek dan golongan. Sejak diterapkan mulai 2019 hingga Februari 2022, ada 16 juta merchant dan 12 juta pengguna yang telah tergabung dan bertransaksi menggunakan QRIS. Ia berharap, masyarakat Indonesia khususnya Jember bisa semakin terdigitalisasi dan merasakan kelebihan dari QRIS. Seperti kemudahan pencatatan transaksi penjualan dan membantu pembentukan credit profile pada merchant.

Dikonfirmasi terpisah, salah satu UMKM Jember yang turut hadir dalam acara tersebut adalah Batik dan Tenun Rolla. Owner dari Batik dan Tenun Rolla, mengaku penggunaan QRIS sangat membantunya dalam segi rekapan penjualan yang lebih akurat. Ia pun ingin penerapan QRIS tidak hanya pada UMKM saja, namun semua sektor dapat terdigitalisasi.(ibl)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B